Harian radar post – Sebelumnya Densus 88 telah melakukan penangkapan terhadap seorang yang diduga merupakan teroris di Jalan Raya Pandeglan, dan dari hasil hasil pengembangan tersebut kemudian Densus 88 kembali lagi melakukan penangkapan lagi Cimanuk, Pandeglang.
Penangkapan ini di lakukan pada pukul 09:00 WIB di Cimanuk Pandeglang, dan dari pemeriksaan kedua teroris yang berinisial Y dan I merupakan warga Pandeglang.
Kapolda banten Brigjen Listyo Sigit Prabowo saat memberikan keterangan kepada wartawan mengatakan telah ditangkapnya 2 orang terduga pelaku teroris di Pandeglang, Listyo mengatakan kedua orang tersebut telah lama menjadi incaran oleh Densus 88, kedua orang tersebut diketahui berencana akan melakukan aksi teror pada waktu dekat ini.
Kedua orang tersebut telah memiliki skedul, kemudian membuat persiapan, akan tetapi Listyo tidak menjelaskan kapan dan dimana rincinya kedua orang tersebut akan melancarkan aksi terornya, namun Listyo menginbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tetap waspada, dan selalu melapor kepada pihak yang berwajib apabila melihat ada sesuatu atau seorang yang mencurigakan Harian radar post.